Pertamina Cek Laporan Motor Brebet Usai Isi Pertalite di SPBU Tuban

- Reporter

Sabtu, 25 Oktober 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Seorang mekanik tengah memeriksa saringan bahan bakar motor milik warga yang mengalami brebet usai mengisi Pertalite di salah satu SPBU di Tuban, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Tuban – Sejumlah warga Tuban mengeluhkan mesin motor mereka tiba-tiba brebet usai mengisi bahan bakar jenis Pertalite di sejumlah SPBU Pertamina sekitar wilayah kota Tuban. Keluhan tersebut mencuat sejak Jumat malam hingga Sabtu (25/10/2025) dan ramai diperbincangkan di media sosial.

Keluhan di Bengkel dan Media Sosial

Andi, salah satu warga, mengaku motornya terpaksa dibawa ke bengkel setelah mengalami gangguan usai mengisi Pertalite.
“Motor saya biasanya tidak ada masalah, tapi semalam tiba-tiba brebet setelah saya isi Pertalite, padahal sebelumnya gak ada masalah,” ujarnya kepada LiputanSatu.id, Sabtu pagi.
Hal serupa juga dialami Haqi. Ia menyebut motornya mulai brebet tidak lama setelah mengisi Pertalite di salah satu SPBU wilayah kota.
“Kemarin sore gak ada masalah, terus saya isi Pertalite sekitar jam tiga atau empat sore, terus mulai brebet,” ucapnya.
Di media sosial, fenomena ini juga menjadi perbincangan hangat. Akun Facebook bernama Dwi Agus menulis,
“Jane sing nyampur Pertalite iki sopo yo? Sepedah brebet kok berjamaah.”
Unggahan tersebut kemudian dibanjiri komentar warganet lain yang mengaku mengalami hal serupa.

Bengkel AHASS Ramai Keluhan Serupa

Kepala Mekanik AHASS Cipto Motor, Jonatan, membenarkan bahwa hari ini bengkel resmi Honda itu menerima banyak keluhan serupa dari pelanggan. Namun, ia menegaskan pihaknya masih perlu melakukan analisa menyeluruh untuk memastikan penyebab pasti gangguan mesin tersebut.
“Laporan dari beberapa rekan teknisi sudah masuk, tapi kasus ini masih perlu kami pelajari. Proses pelaporan ke main dealer juga sedang berjalan, namun karena hari Sabtu–Minggu main dealer tutup, tindak lanjut resmi baru bisa Senin,” jelasnya.

Pertamina: Tim Lapangan Sudah Dikirim

Menanggapi laporan tersebut, Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus, Ahad Rahedi, mengaku baru menerima informasi ini setelah dikonfirmasi oleh LiputanSatu.id.
“Kami sudah menindaklanjuti dengan memerintahkan tim di lapangan untuk melakukan pengecekan langsung di SPBU terkait,” ujarnya.
Saat ditanya mengenai kemungkinan adanya pencampuran Pertalite dengan etanol atau zat lain, Ahad menegaskan pihaknya masih menunggu hasil investigasi lapangan.
“Kami masih lakukan pengecekan, belum bisa memastikan ada atau tidaknya unsur pencampuran,” tambahnya.

Pertamina mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak berspekulasi sebelum hasil pemeriksaan keluar. Jika masyarakat menemukan indikasi bahan bakar tidak sesuai standar, mereka dapat melaporkannya melalui Pertamina Call Center 135 atau langsung ke petugas SPBU. (Az)

Editor : Kief

Berita Terkait

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang
Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan
Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo
Kasus Burung Cendet Baluran: Kakek Masir Bebas Setelah 5 Bulan 20 Hari Ditahan

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:42 WIB

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:49 WIB

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:54 WIB

Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026

Berita Terbaru

Daerah

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Jan 2026 - 21:49 WIB

Advertisement
Exit mobile version