Bandel, Tambang Silica Diduga Liar di Maindu Tuban Jadi Sorotan, Warga: Debunya Sangat Mengganggu

- Reporter

Rabu, 23 Oktober 2024

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Tuban – Seperti tak pernah usai, persoalan tambang-tambang liar di wilayah Kabupaten Tuban kembali mencuat hingga menjadi perbincangan publik dan tema utama pemberitaan beberapa media online.

Tak jauh berbeda, pembahasan masih mengarah seputar dokumen lengkap perizinan, dampak eksplorasi dan juga bahan bakar minyak (BBM) yang digunakan alat berat tambang.

Tepatnya di wilayah Dusun Watukuwo, Desa Maindu, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban. Diketahui terdapat satu tambang galian C jenis pasir kuarsa yang secara brutal mengeksplorasi alam hingga dikeluhkan warga.

“Melihat dari bobot muatan saja sudah bisa dipastikan berdampak bagi infrastruktur jalan mas, belum lagi debu dan ramainya hilir mudik kendaraan yang sangat mengganggu,” ucap MK warga setempat kepada wartawan, Rabu (23/10/2024).

Jika melihat langgengnya aktivitas mereka, publik mempertanyakan apakah dinas terkait dan APH kecolongan, atau mungkin ini merupakan kegiatan yang terstruktur, masif dan terkoordinir (tahu sama tahu).

Berdasarkan data dan informasi yang diperoleh awak media ini, terdapat dua nama yang menjadi aktor utama tambang tersebut, ZR sebagai pengusaha dan NS sebagai pengelolanya. Namun saat yang bersangkutan dikonfirmasi perihal kabar yang beredar, di WhatsApp miliknya tidak dapat menerima panggilan atau sedang tidak aktif.

Sementara, Kepala DLHP Tuban, Bambang Irawan saat dikonfirmasi salah satu pewarta perihal tambang-tambang tersebut, pihaknya juga belum menjawab.

Disisi lain, banyak kalangan menilai jika praktik eksplorasi alam ini terus berlangsung, maka warga sekitar akan mendapat ancaman serius terkait dampak yang ditimbulkan.

Editor : Maya Kusuma

Berita Terkait

Kasus Pembunuhan PR di Singgahan Tuban Yang Sempat Gegerkan Warga Akhirnya Diputus Pengadilan
Gembleng Fisik dan Mental Pemuda, SAKA Polsek Merakurak Gelar Longmarch JALABHASKARA
PN Tuban Tegaskan Putusan NO Belum Sentuh Pokok Sengketa TITD Kwan Sing Bio
Dugaan Mafia Pengadaan Sekam Padi Bayangi Program Energi Hijau SIG Tuban
Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang
Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 17:44 WIB

Kasus Pembunuhan PR di Singgahan Tuban Yang Sempat Gegerkan Warga Akhirnya Diputus Pengadilan

Senin, 12 Januari 2026 - 16:23 WIB

Gembleng Fisik dan Mental Pemuda, SAKA Polsek Merakurak Gelar Longmarch JALABHASKARA

Senin, 12 Januari 2026 - 16:04 WIB

PN Tuban Tegaskan Putusan NO Belum Sentuh Pokok Sengketa TITD Kwan Sing Bio

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:42 WIB

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Berita Terbaru

Advertisement
Exit mobile version