Menjelang HUT RI ke-80, Penjual Bendera Merah Putih Mulai Marak di Tuban

- Reporter

Minggu, 10 Agustus 2025

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Penjual bendera dadakan dikabupaten Tuban, (Ist).

Tuban – Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, suasana kemerdekaan mulai terasa di berbagai sudut Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Sejumlah penjual bendera merah putih musiman mulai bermunculan, menawarkan beragam perlengkapan perayaan kemerdekaan.
Tidak hanya bendera, para pedagang juga menjajakan umbul-umbul, pernak-pernik Agustusan, hingga hiasan jalan yang siap mempercantik suasana. Lokasi penjual paling mudah ditemui di pusat kota, seperti di Jalan Basuki Rakhmat dan area Pasar Baru Tuban.

Penjual Bendera Dadakan, Tradisi Tahunan Menjelang Agustusan

Salah satu pedagang bendera, Agus, mengaku telah menjadi penjual bendera musiman sejak 2010. Warga asal Bandung, Jawa Barat ini sudah lebih dari dua pekan membuka lapak di Tuban.
“Sudah dua mingguan saya mulai menjual bendera. Ini sudah laku sekitar 23 buah bendera,” kata Agus, Minggu (10/08/2025).
Menurutnya, meskipun hanya berjualan setahun sekali, omzet dari penjualan bendera bisa cukup menguntungkan, terutama menjelang puncak perayaan 17 Agustus.

Beragam Ukuran dan Harga Bendera Merah Putih

Pedagang lain, Abdul Rashit, menjelaskan bahwa ia menyediakan bendera dengan berbagai ukuran dan jenis kain. Bendera ukuran 60×90 cm dijual dengan harga Rp15.000 sedangkan untuk Bendera ukuran 80×120 cm harga Rp20.000. Harga tersebut menyesuaikan bahan kain yang digunakan. Selain bendera, Abdul juga menjual umbul-umbul. Untuk umbul-umbul ukutan Panjang 4 meter harga Rp55.000–Rp60.000 dan Panjang 5 meter sekitar Rp80.000an.

Abdul mengaku hanya berjualan bendera saat Agustusan. Tahun ini, ia mulai berjualan sejak 21 Juli 2025, buka dari pukul 06.00 hingga 14.00 WIB. Di luar musim kemerdekaan, ia menjual mainan anak dan alat tulis.

Puncak Penjualan Saat Himbauan Pemerintah Keluar

Menurut para pedagang, puncak penjualan biasanya terjadi setelah pemerintah daerah mengeluarkan himbauan resmi untuk mengibarkan bendera di setiap rumah.
“Kalau sudah ada pengumuman dari kabupaten, penjualan langsung meningkat. Masyarakat akan berbondong-bondong membeli bendera dan memasangnya di halaman rumah,” ujar Abdul.

Salah satu pembeli, Rina (34), warga Kelurahan Sendangharjo, mengaku membeli bendera baru untuk dipasang di depan rumahnya. Menurutnya, membeli langsung di lapak pinggir jalan terasa lebih seru karena bisa memilih ukuran dan bahan sesuai kebutuhan. “Kalau beli di sini bisa sambil lihat-lihat, pegang bahannya, terus tawar-menawar sama penjual. Rasanya lebih berkesan daripada beli online,” ujarnya sambil tersenyum.

Tradisi yang Memupuk Semangat Nasionalisme

Fenomena penjual bendera musiman bukan sekadar bisnis, tetapi juga menjadi bagian dari tradisi yang memupuk rasa nasionalisme. Setiap tahunnya, keberadaan mereka membantu masyarakat mempersiapkan perayaan kemerdekaan dengan penuh semangat.(Az)

Editor : Kief

Berita Terkait

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang
Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan
Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo
Kasus Burung Cendet Baluran: Kakek Masir Bebas Setelah 5 Bulan 20 Hari Ditahan

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:42 WIB

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:49 WIB

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:54 WIB

Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026

Berita Terbaru

Daerah

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Jan 2026 - 21:49 WIB

Advertisement
Exit mobile version