Polres Tuban Bagikan 300 Bendera Merah Putih dan Paket Beras Jelang HUT RI ke-80

- Reporter

Kamis, 14 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Tuban AKBP William Cornelis Tanasale bersama jajaran dan Bhayangkari membagikan bendera Merah Putih serta paket beras kepada tukang becak, nelayan, dan warga sekitar di halaman Mapolres Tuban, Kamis (14/8/2025), dalam rangka menyambut HUT ke-80 Republik Indonesia, (Aji Swasto/Liputansatu.id).

Kapolres Tuban AKBP William Cornelis Tanasale bersama jajaran dan Bhayangkari membagikan bendera Merah Putih serta paket beras kepada tukang becak, nelayan, dan warga sekitar di halaman Mapolres Tuban, Kamis (14/8/2025), dalam rangka menyambut HUT ke-80 Republik Indonesia, (Aji Swasto/Liputansatu.id).

Tuban – Suasana halaman Mapolres Tuban, Kamis (14/08/2025), dipenuhi semarak merah putih. Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Polres Tuban menggelar aksi berbagi ratusan bendera Merah Putih dan paket beras kepada tukang becak, nelayan, serta masyarakat sekitar.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Tuban, AKBP William Cornelis Tanasale, bersama Wakapolres Kompol Robial, serta jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Tuban. Antusiasme warga terlihat jelas saat menerima bendera dan sembako tersebut.

Makna Nasionalisme di Balik Aksi Sosial

Kapolres Tuban menegaskan, kegiatan ini bukan sekadar aksi sosial, melainkan simbol penguatan rasa nasionalisme menjelang Hari Kemerdekaan.
“Ini merupakan sebuah bukti bahwa Polri bersama masyarakat masih mencintai tanah air dan bendera merah putih selalu berkibar,” ujar AKBP William.

Selain membagikan bendera, Polres Tuban juga menyalurkan beras sebagai bentuk dukungan terhadap program unggulan pemerintah pusat di bidang ketahanan pangan.
“Total ada 300 paket beras dan bendera yang dibagikan kepada saudara kita tukang becak, nelayan, dan warga sekitar,” tambah Kapolres.

Kebersamaan dan Semangat Kemerdekaan

Dengan penuh semangat, warga yang hadir mengibarkan bendera baru mereka terima. Pemandangan itu seakan menandai bahwa kemerdekaan bukan hanya peringatan tahunan, tetapi juga semangat kebersamaan yang harus dijaga setiap waktu.
“Kami beserta seluruh jajaran Polres Tuban berharap semoga NKRI selalu kuat, maju, dan sejahtera di masa yang akan datang,” pungkas Kapolres. (Aj)

Editor : Kief

Berita Terkait

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan
Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo
Kasus Burung Cendet Baluran: Kakek Masir Bebas Setelah 5 Bulan 20 Hari Ditahan
Alih Fungsi KUD Jadi Dapur MBG di Senori Disorot, Pemerintah Desa dan Forkopimcam Mengaku Tak Tahu
Sesosok Mayat Mr X Ditemukan Mengapung di Sungai Sampean Lama Situbondo

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:54 WIB

Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:45 WIB

Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:06 WIB

Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo

Berita Terbaru

Pembeli solar bersubsidi menggunakan drum 200 liter diduga tanpa surat rekom dan abaikan konsumen kendaraan pribadi, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Hukum Kriminal

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Jan 2026 - 23:55 WIB

Advertisement
Promo Shopee