Tak Libur Saat Lebaran 2025, Tukang Perahu di Tuban Banjir Rejeki

- Reporter

Jumat, 4 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Supri salah seorang tukang perahu mengaku pendapatannya meningkat setiap kali lebaran,(Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Supri salah seorang tukang perahu mengaku pendapatannya meningkat setiap kali lebaran,(Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Tuban – Lebaran menghidupkan roda perekonomian di bermacam sektor, baik sektor transportasi, kuliner, dan pariwisata, dilewati bengawan solo di Tuban menjadikan perjalanan darat memerlukan moda tambahan bagi jalur-jalur yang tidak didukung dengan fasilitas jembatan, hal tersebut menjadi berkah tersendiri untuk sebagian masyarakat dengan menjadi tukang perahu membantu para pejalan menyebrangi Bengawan solo.

Penyebrangan Bengawan solo dengan menggunakan perahu menjadi pilihan utama bagi para pejalan untuk menyingkat perjalanan tanpa harus memutar melalui jembatan. Inggit salah seorang penumpang perahu yang menyebrang dari Desa Glagahsari Kecamatan Soko Kabupaten Tuban menuju Desa Sarangan Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro. Dia mengaku menaiki perahu menyingkat waktu sampai tiga puluh menit jika harus memutar melalui jembatan Kare atau Jembatan Glendeng.

“Lewat sini bisa lebih cepat dari pada harus memutar lewat jembatan,” ungkapnya ketika ditanya Liputansatu.id (04/04/25).

Joni pengendara motor yang juga menggunakan jasa penyebrangan yang sama mengaku meski harus membayar lima ribu rupiah sekali menyebrang, hal tersebut dinilai lebih efisien dari pada harus memutar. Dia melakukan hal tersebut terlebih di hari raya Idhul Fitri seperti sekarang yang mana banyak warga hendak menenemui sanak keluarganya di sebrang sungai.

Supri salah seorang tukang perahu mengaku pendapatannya meningkat setiap kali lebaran. Hal tersebut sudah biasa terjadi selama lima tahun dia menjadi tukang perahu penyebrangan.

“Setiap lebaran pasti rame kaya sekarang ini,” ungkapnya.

Baca juga: Dibalik Penutupan Jembatan Pagerluyung, Mojokerto: Omzet Operator Perahu Tambang Melonjak 25%

Baca juga: TMA Bengawan Solo 27 Februari 2025: Status Siaga 2 dengan Tren Menurun

Dia menambahkan setiap hari dia bekerja mulai jam tiga dini hari bergantian dengan temannya di jam tiga sore. Saat hari biasa dia hanya membawa pulang sekitar dua ratus ribu setelah dipotong uang bensin dan perbaikan perahu jika ada kerusakan, di hari lebaran dia bisa memperoleh keuntungan berkali-kali lipat dari yang biasa dia peroleh.

“Barokah lebaran, besok pas orang-orang masuk kerja saya baru libur,” tambah Supri.(Az)

Editor : Mukhyidin Khifdhi

Berita Terkait

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan
Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo
Kasus Burung Cendet Baluran: Kakek Masir Bebas Setelah 5 Bulan 20 Hari Ditahan
Alih Fungsi KUD Jadi Dapur MBG di Senori Disorot, Pemerintah Desa dan Forkopimcam Mengaku Tak Tahu

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:49 WIB

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:54 WIB

Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:45 WIB

Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan

Berita Terbaru

Pembeli solar bersubsidi menggunakan drum 200 liter diduga tanpa surat rekom dan abaikan konsumen kendaraan pribadi, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Hukum Kriminal

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Jan 2026 - 23:55 WIB

Rekan dan keluarga nelayan Tuban yang berhasil diselamatkan setelah dilaporkan hilang, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Peristiwa

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Jan 2026 - 21:49 WIB

Advertisement
Promo Shopee