Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky Tancap Gas Usai Cuti Kampanye Pilkada 2024

- Reporter

Selasa, 26 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Tuban, Aditya Halindra faridzky didampingi Sekda Tuban, Budi Wiyana saat memantau kondisi Taman Kota Tuban Abhibraya usai cuti Pilkada 2024, (Ist).

Bupati Tuban, Aditya Halindra faridzky didampingi Sekda Tuban, Budi Wiyana saat memantau kondisi Taman Kota Tuban Abhibraya usai cuti Pilkada 2024, (Ist).

TUBAN, JATIM – Usai cuti kampanye Pilkada 2024, Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky langsung kembali bertugas dan melayani masyarakat, Senin (25/11/2024). Bupati yang akrab disapa Mas Lindra memulai aktivitasnya dengan meninjau sejumlah program dan proyek strategis di Kabupaten Tuban.

Mas Lindra pertama kali mengunjungi pelaksanaan Try Out Uji Kompetensi PPPK di beberapa lokasi untuk memastikan proses berjalan lancar. Setelah itu, ia melanjutkan kunjungan ke sejumlah proyek pembangunan yang tengah dikerjakan, didampingi Sekda Tuban, Budi Wiyana, dan Kabid Tata Ruang, Pertanahan, dan Jasa Konstruksi Dinas PUPR-PRKP Tuban, Winda Sulistyowati.

Salah satu lokasi yang dikunjungi adalah Hutan Kota Tuban Abhipraya, yang kini dilengkapi dengan monumen pesawat pengintai Nomad N22/24. Mas Lindra melakukan siaran langsung melalui akun media sosialnya, memberikan kabar gembira bahwa kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) tersebut telah siap dikunjungi oleh masyarakat.

“Monggo masyarakat Kabupaten Tuban yang ingin mengunjungi kawasan Tuban Abhipraya, sudah bisa dinikmati bersama teman dan keluarga,” ujar Mas Lindra dalam siarannya.

Ia menjelaskan bahwa Tuban Abhipraya kini menjadi ruang publik yang nyaman dengan berbagai fasilitas, termasuk taman bermain, mushola, toilet, monumen pesawat, dan Tugu Titik Baca Digital. Semua fasilitas tersebut dapat diakses secara gratis.

Mas Lindra juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga kebersihan dan merawat fasilitas yang ada. “Mari kita jaga bersama-sama sehingga ruang publik ini bisa dimanfaatkan untuk berbagai aktivitas positif,” ungkapnya.

Tak hanya menjadi tempat rekreasi, Mas Lindra menambahkan, Tuban Abhipraya juga berfungsi sebagai wahana edukasi bagi masyarakat Kabupaten Tuban.

Setelah dari Tuban Abhipraya, Mas Lindra bersama rombongan meninjau kesiapan armada bus SIMASGANTENG Gen.2 yang disiapkan Pemkab Tuban untuk menyediakan moda transportasi aman dan nyaman bagi pelajar dan warga.

Kunjungan berlanjut ke Alun-alun Tuban, di mana Mas Lindra memastikan proyek revitalisasi berjalan sesuai dengan jadwal dan rancangan yang telah ditetapkan. “Semua progres harus sesuai dengan blueprint yang telah dirancang demi memastikan hasil terbaik untuk masyarakat,” katanya.

Langkah aktif Mas Lindra di hari pertama pasca-cuti menunjukkan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Tuban.

Editor : Agus Susasnto

Berita Terkait

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan
Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo
Kasus Burung Cendet Baluran: Kakek Masir Bebas Setelah 5 Bulan 20 Hari Ditahan
Alih Fungsi KUD Jadi Dapur MBG di Senori Disorot, Pemerintah Desa dan Forkopimcam Mengaku Tak Tahu
Sesosok Mayat Mr X Ditemukan Mengapung di Sungai Sampean Lama Situbondo

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:54 WIB

Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:45 WIB

Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:06 WIB

Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo

Berita Terbaru

Pembeli solar bersubsidi menggunakan drum 200 liter diduga tanpa surat rekom dan abaikan konsumen kendaraan pribadi, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Hukum Kriminal

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Jan 2026 - 23:55 WIB

Advertisement
Promo Shopee