Mas Rio Tegaskan Tak Perlu Karpet Merah dalam Pelantikan

- Reporter

Senin, 6 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

rapat koordinasi terkait pelantikan mereka bersama seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) dan Sekretaris Daerah Kabupaten Situbondo, Senin (6/1/2025),(Ist).

rapat koordinasi terkait pelantikan mereka bersama seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) dan Sekretaris Daerah Kabupaten Situbondo, Senin (6/1/2025),(Ist).

SITUBONDO, JATIM – Bupati dan Wakil Bupati Situbondo terpilih, Yusuf Rio Wahyu Prayogo dan Ulfiah, menghadiri rapat koordinasi terkait pelantikan mereka bersama seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) dan Sekretaris Daerah Kabupaten Situbondo, Senin (6/1/2025).

Rapat koordinasi bertajuk “Nganterraghi Mas Rio dan Mbak Ulfi” ini berlangsung di Intelligence Room Kantor Bupati Situbondo dan turut dihadiri Tim Transisi yang mendampingi Bupati dan Wakil Bupati terpilih.

Sekda Kabupaten Situbondo, Wawan Setiawan, menjelaskan bahwa pelantikan akan dilakukan oleh Gubernur Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya. Namun, tanggal pelaksanaannya masih menunggu Keputusan Presiden. “Selain Gubernur, pelantikan juga akan dihadiri oleh Pimpinan DPRD Kabupaten Situbondo,” ungkap Wawan.

Ia juga memastikan bahwa seluruh rangkaian kegiatan, mulai dari persiapan hingga pasca-pelantikan, telah diatur sesuai ketentuan yang berlaku. “Semua usulan telah disiapkan dan dikembalikan kepada Tim Transisi untuk disesuaikan,” tambahnya.

Baca juga: Sengketa Pilkada 2024: 15 Paslon di Jawa Timur Ajukan Sengketa ke MK

Mas Rio, selaku Bupati Situbondo terpilih, menyatakan bahwa keputusan terkait teknis pelantikan akan diserahkan sepenuhnya kepada Tim Transisi. Ia juga menegaskan penolakannya terhadap penggunaan karpet merah.

“Karpet merah itu melambangkan pemisahan antara pemimpin dan rakyatnya. Saya meminta agar karpet merah tidak digunakan saat penyambutan setelah pelantikan,” ujar Mas Rio.

Keputusan ini mencerminkan komitmen Mas Rio untuk membangun hubungan yang lebih dekat dan tanpa sekat dengan masyarakat Situbondo.

Editor : Agus Susanto

Berita Terkait

PN Tuban Tegaskan Putusan NO Belum Sentuh Pokok Sengketa TITD Kwan Sing Bio
Dugaan Mafia Pengadaan Sekam Padi Bayangi Program Energi Hijau SIG Tuban
Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang
Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 16:04 WIB

PN Tuban Tegaskan Putusan NO Belum Sentuh Pokok Sengketa TITD Kwan Sing Bio

Senin, 12 Januari 2026 - 14:45 WIB

Dugaan Mafia Pengadaan Sekam Padi Bayangi Program Energi Hijau SIG Tuban

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:42 WIB

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:49 WIB

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Berita Terbaru

Advertisement
Promo Shopee