Pria Asal Kudus Ditemukan Tewas di Kamar Kos Tuban, Kedua Tangannya Gosong

- Reporter

Selasa, 27 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah obat-obatan dan barang bukti lainnya turut diamankan kepolisian, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Sejumlah obat-obatan dan barang bukti lainnya turut diamankan kepolisian, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Tuban – Seorang pria asal Kudus, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia di sebuah kamar kos di Jalan Hayam Wuruk, Lingkungan Jarkali, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, pada Selasa pagi (27/05/2025).
Korban diketahui bernama Sucipto (55), warga Desa Ploso, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus. Ia bekerja sebagai sopir sekaligus sales di perusahaan rokok Melinjo.

Kronologi: Mengeluh Sakit, Lalu Ditemukan Meninggal

Menurut keterangan Kanit Reskrim Polsek Semanding, IPDA Ghofur, korban datang ke tempat kos milik Hendri Setiawan bersama rekannya, Muchamad Suwalik (59), pada Senin sore (26/05/2025) sekitar pukul 15.00 WIB.
Menjelang malam, sekitar pukul 21.00 WIB, Sucipto mengeluh seluruh tubuhnya terasa sakit. Ia kemudian memutuskan untuk beristirahat pada pukul 22.00 WIB.

“Sekitar pukul 01.30 WIB, korban sempat terbangun, namun kondisinya semakin memburuk,” ujar IPDA Ghofur.

Ditemukan dengan Tangan Gosong

Keesokan paginya, sekitar pukul 06.00 WIB, rekan kerja korban, Giyanto (41), warga Desa Kalianyar, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, masuk ke kamar dan mendapati Sucipto dalam kondisi memejamkan mata. Kedua tangan korban terlihat gosong.
Merasa curiga, Giyanto mencoba memeriksa kondisi tubuh korban dan menyadari bahwa Sucipto telah meninggal dunia. Ia segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Semanding dan menghubungi petugas medis dari Puskesmas Wire.

Tidak Ada Tanda Kekerasan, Keluarga Tolak Autopsi

Dari hasil pemeriksaan medis yang dipimpin oleh Danu Agus, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Keluarga korban juga menolak dilakukan autopsi dan menyatakan tidak akan menuntut pihak manapun terkait peristiwa tersebut.
Polisi Temukan Obat-obatan di Kamar Kos
Saat melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), polisi menemukan sejumlah obat-obatan di kamar korban, di antaranya:
• Tiga strip Eltazon
• Tiga strip Dapyrin
• Satu strip Novaxicam
• Tiga strip obat tanpa merek
• Satu unit ponsel
• Sebuah dompet milik korban
Kasus ini kini ditangani oleh Polsek Semanding, sementara jenazah korban telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.(Az)

Editor : Mukhyidin Khifdhi

Berita Terkait

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang
Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan
Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo
Kasus Burung Cendet Baluran: Kakek Masir Bebas Setelah 5 Bulan 20 Hari Ditahan

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:42 WIB

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:49 WIB

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:54 WIB

Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026

Berita Terbaru

Pembeli solar bersubsidi menggunakan drum 200 liter diduga tanpa surat rekom dan abaikan konsumen kendaraan pribadi, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Hukum Kriminal

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Jan 2026 - 23:55 WIB

Rekan dan keluarga nelayan Tuban yang berhasil diselamatkan setelah dilaporkan hilang, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Peristiwa

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Jan 2026 - 21:49 WIB

Advertisement
Promo Shopee