Dilanda Hujan Deras, 54 Rumah Warga di Tempurejo Jember Diterjang Banjir

- Reporter

Selasa, 3 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah seorang warga Desa Wonoasri, Kecamatan Tempurejo, saat melakukan aktifitas di rumahnya ditengah kondisi tergenang banjir, (Ist).

Salah seorang warga Desa Wonoasri, Kecamatan Tempurejo, saat melakukan aktifitas di rumahnya ditengah kondisi tergenang banjir, (Ist).

JEMBER, JATIM – Curah hujan tinggi pada Kamis malam (28/11/2024) menyebabkan banjir melanda Desa Wonoasri, Kecamatan Tempurejo, Kabupaten Jember. Genangan air dengan ketinggian 20-80 cm merendam wilayah Dusun Kraton, khususnya di RT 07 dan RT 08 RW 03, dan berdampak pada 54 Kepala Keluarga (KK).

Kapolsek Tempurejo, AKP Heri Supadmo, bersama Danramil Tempurejo, BPBD Jember, dan perangkat Desa Wonoasri segera bergerak membantu warga terdampak. Mereka mengevakuasi barang-barang berharga untuk meminimalkan kerugian, sekaligus mendistribusikan bantuan sosial berupa nasi bungkus dan sembako.

“Keselamatan warga menjadi prioritas utama, termasuk mengamankan barang-barang berharga mereka,” ujar AKP Heri Supadmo pada Minggu (1/12/2024).

Selain itu, patroli di lokasi rawan banjir terus dilakukan guna memastikan keamanan warga dan mengantisipasi kemungkinan banjir susulan.

Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, menjelaskan bahwa meskipun tidak ada korban jiwa, kewaspadaan tetap diperlukan.

“Kami telah menyiagakan personel untuk mendukung BPBD dalam penanganan bencana alam. Masyarakat diminta tetap tenang tetapi waspada,” terangnya.

Sementara itu, BPBD Jember dan aparat desa setempat terus melakukan pendataan guna merumuskan langkah pemulihan bagi wilayah terdampak. Petugas gabungan tetap bersiaga di lokasi hingga situasi kembali normal.

Peristiwa ini mengingatkan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi cuaca ekstrem dan perlunya langkah mitigasi bencana di Jember. Pemerintah daerah diharapkan segera mengambil tindakan preventif untuk mengurangi risiko bencana serupa di masa mendatang.

Editor : Agus Susanto

Berita Terkait

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang
Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban
Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat
Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat
Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026
Update Penemuan Mayat di Sungai Sampean Lama: Korban Dipastikan Perempuan
Pembalakan Liar Marak di Tuban, 11 Batang Kayu Jati Diamankan di KPH Jatirogo
Kasus Burung Cendet Baluran: Kakek Masir Bebas Setelah 5 Bulan 20 Hari Ditahan

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 18:42 WIB

Jalan Rusak di Pantura Tuban Kembali Makan Korban, Pengendara Tewas Usai Hindari Lubang

Sabtu, 10 Januari 2026 - 23:55 WIB

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Januari 2026 - 21:49 WIB

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 13:03 WIB

Desakan Transparansi Aliran Dana Dugaan Korupsi Kuota Haji Menguat

Sabtu, 10 Januari 2026 - 07:54 WIB

Kalah Dari Pasuruan United, Langkah Persatu Tuban Terhenti Dibabak 32 Besar Liga 4 Jatim 2026

Berita Terbaru

Pembeli solar bersubsidi menggunakan drum 200 liter diduga tanpa surat rekom dan abaikan konsumen kendaraan pribadi, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Hukum Kriminal

Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU Sukolilo Bancar, Tuban

Sabtu, 10 Jan 2026 - 23:55 WIB

Rekan dan keluarga nelayan Tuban yang berhasil diselamatkan setelah dilaporkan hilang, (Assayid Annazili/Liputansatu.id).

Peristiwa

Dua Nelayan Tuban yang Hilang Berhasil Ditemukan Selamat

Sabtu, 10 Jan 2026 - 21:49 WIB

Advertisement
Promo Shopee